Terseret Ombak Besar, Satu Orang Santri Tenggelam di Pantai Cipatujah Tasikmalaya

Indonesianewsgo - Rombongan santri asal Ciamis, Jawa Barat, mengalami kecelakaan laut di Pantai Pasanggrahan Cipatujah, Tasikmalaya pada Jumat (21/8).

Diduga terseret ombak besar, satu orang hilang hingga kini masih dalam pencarian oleh Tim Search and Rescue (SAR). Satu korban hilang adalah Muhamad Rohmi (14) warga Kampung Cipelah, Desa Wangunsari, Kec. Rancah, Kab. Ciamis.

Dilansir dari jurnalpolri.com, Kejadian ini bermula saat korban dengan rombongan yang berjumlah sekitar 51 orang ini berziarah di PamijahanTasikmalaya, menggunakan sebuah bus.

Sekitar pukul 09.30 WIB setelah ziarah dari Pamijahan, rombongan langsung menuju Pantai Pasanggrahan, Cipatujah dan rencananya akan makan siang di kawasan pantai rombongan tiba dan langsung bermain air.

Setelah makan siang, sekitar 13.30 WIB, korban turun ke pantai dengan tujuan berenang bersama sejumlah santi lainnya.

"Ketika korban sedang berenang tiba-tiba datang gelombang air pasang lalu menyeret beberapa orang santri yang sedang berenang," terang salah seorang santri yang juga teman korban, Muhamad Jenal (17).

Korban terseret hingga ke tengah dan sempat tergulung ombak bersama beberapa santri lainnya.

Setelah ombak pasang mulai turun, empat santri yang tergulung ombak bisa muncul dan terselamatkan. Namun korban Ikbal tidak ditemukan.

Sementara itu Danramil 1225/Cipatujah, Kapten Inf Andri Mulyono, mengatakan satu orang korban terseret gelombang air, sedangkan empat orang temannya selamat dan dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan.

Selain itu, Tim SAR kurang lebih 30 orang Gabungan dari BPBD Kecamatan dan Kabupaten Tasikmalaya, Basarnas Kabupaten Tasikmalaya, Babinsa Koramil 1225/Cipatujah, Polsek Cipatujah dan Pol Airud Cipatujah, berupaya melakukan pencarian.

Hingga menyisir sepanjang pesisir pantai, sampai magrib belum juga ada tanda korban Ikbal ditemukan. Pencarian pun dihentikan sementara. "Pencarian korban akan dilanjutkan kembali besok," pungkasnya. // Sumber : jurnalpolri.com Pewarta : Yayat S

Sejumlah tim gabungan berusaha mencari korban terseret ombak di pantai pasanggrahan, cipatujah tasikmalaya, foto : jurnalpolri.com/yayat s

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel